Contoh Proposal Kegiatan Karang Taruna Menyambut Tahun Baru Islam

Contoh Proposal Kegiatan Karang Taruna Menyambut Tahun Baru Islam - Kita sebagai pemuda muslim, sudah seharusnya berjuang untuk mensyiarkan Islam dengan cara-cara yang kreatif. Kita juga harus mampu mnyajikan Islam dengan santun dan tanpa kekerasan kepada orang lain. Salah satu cara yng bisa kita lakukan untuk lebih mensyiarkan Islam adalah tentu saja dengan menggelar berbagai acara keIslaman agar tidak kalah dengan agama lain. Contoh sederhana adalah dengan mengisi kegiatan pada saat menyambut tahun baru Islam. Jika Anda adalah seorang pemuda yang aktif di karang taruna, maka tepat sekali jika Anda membuat program untuk menyelenggarakan menyambut acara tahun baru Islam dengan beragam acara yang bermanfaat. Tentu saja ketika akan menyelenggarakan sebuah kegiatan, organisasi memerlukan proposal kegiatan. Dalam hal ini, contoh proposal kegiatan karang taruna menyambut tahun baru Islam sangat diperlukan.

Contoh Proposal Kegiatan Karang Taruna Menyambut Tahun Baru Islam
Contoh Proposal Kegiatan Karang Taruna Menyambut Tahun Baru Islam

Ada beberapa teman kita yang belum mengerti dan belum memahami beberapa contoh proposal kegiatan Karang Taruna Menyambut Tahun Baru Islam. Namun juga tidak sedikit yang sudah mengerti mengenai contoh proposal kegiatan Karang Taruna. Jangan khawatir, bagi kalian yang belum mengerti tentang proposal kegiatan Karang Taruna, kali ini akan kami sajikan contoh proposal Karang Taruna Menyambut Tahun Baru Islam untuk Anda. Pada dasarnya, proposal kegiatan menyambut tahun baru Islam sama saja dengan contoh proposal kegiatan Islam yang lainnya seperti halnya contoh proposal kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW. Yang membedakan barangkali adalah jenis acara yang diselenggarakan, dan juga hal-hal kecil yang lainnya. Untuk lebih jelasnya, simak contoh proposal kegiatan Karang Taruna menyambut tahun baru Islam di bawah ini.

Contoh Proposal Kegiatan Karang Taruna


Cover :
PROPOSAL KEGIATAN KARANG TARUNA
MENYAMBUT TAHUN BARU ISLAM

I. LATAR BELAKANG
      
Sebagai pemuda, tentu sudah selayaknya bisa menjadi motor kegiatan-kegiatan yang positif di lingkungannya. Apalagi sebagai seorang pemudia muslim, sangat elok rasanya jika kita juga bisa menjadi penggerak syiar kita dengan cara-cara yang kekinian. Jika sampai saat ini peringatan tahun baru hanya dimeriahkan pada saat pergantian tahun masehi saja, maka kami kira menyambut tahun baru Hijriyah atau tahun baru Islam dengan menyelenggarakan kegiatan yang bermanfaat akan sangat baik untuk syiar Islam ke depan. Selain itu, dengan banyak menggelar acara keagamaan yang posisitf, tentu akan menambah rasa iman dan kecintaan kita kepada Islam itu sendiri sehingga sedikit demi sedikit tentu akan menambah kebaikan akhlak kita.

Maka dari itu, kami sebagai pemuda ingin memberikan sedikit sumbang sih kami terhadap lingkungan dengan menyelenggarakan kegiatan menyambut tahun baru Islam. Tentu saja kegiatan ini akan kami isi dengan beragam acara Islami yang insyaalloh bisa bermanfaat untuk orang lain seperti memberikan santunan kepada anak yatim, dan yang lainnya.

II. NAMA KEGIATAN

Santunan Dalam Rangka Menyambut Tahun Baru Islam

III. TEMA KEGIATAN

Dengan menyambut tahun baru Islam, kita berharap bisa selalu memperbarui Iman kita setiap waktu.

IV. MAKSUD DAN TUJUAN

- Meningkatkan rasa simpati dan empati kepada saudara kita yang kurang beruntung
- Meningkatkan peran muslim di lingkungan Masyarakat
- Mempererat tali sillaturahim antara sesama muslim dan non muslim
- Melatih diri untuk bersedekah
- Meningkatkan dan melatih keikhlasan hati dalam memberi
- Meningkatkan Syiar Islam di lingkungan sekitar

V. PENYELENGGARA

Acara ini diselenggarakan oleh :
Karang Taruna Desa Sumber Rejeki beserta masyarakat sekitar

VI. PELAKSANA

Panitia dan Penyelenggara

VII. WAKTU DAN TEMPAT

Acara ini Insya Allah akan diselenggarakan pada:
Hari : Kamis, 1 Muharram 1437 H
Tanggal : 16 Januari 2017 M
Pukul : 18.30 – selesai
Tempat : Halaman Komplek Desa Sumber Rejeki

VIII. SASARAN KEGIATAN

1. Seluruh Warga Perum Desa Sumber Rejeki
2. Masyarakat Sekitar Perum Desa Sumber Rejeki

IX. SUSUNAN ACARA

Adapun susunan acaranya :
1. Pembukaan
2. Pembacaan Kalam Illahi oleh Santri Al Kiki
3. Sambutan-sambutan
- Ketua Pelaksana
- Ketua Karang Taruna
- Pembacaan Shalawat Al Badar
- Mau’idoh Khasanah serta do’a Oleh KH. Abu Janda Al Boliwudi
4. Penutup

X. KEPANITIAAN

Pelindung : Kepala Desa

Penasehat : Mohammad Nuru Izza Al Fakir Bingaunillah
                                                                                                         
Penanggungjawab : Bidang Kerohanian Karang Taruna Desa Sumber Rejeki

Ketua : Edi Rumpoko

Sekretaris : Hafid Naufal Hibatullag, Syifaus Zamzam Jufriyanto

Bendahara : Farihatul Husniyah, Sun'an Maftiatus Zaroah Mawaddah

Seksi Acara : Al Balady Lil Islam

Seksi Perlengkapan : Sutisna Entis Sule Stiven (Kord), Reny Hartati Murdaya, Fatah Fauzi Al Qori, Mariana Cagur Wendy, Anwar Jahid Banyumawi, Hananto Usup Munandar, Arya Wiguna Suseta, Mulyadi Eko Priyanto
                                                             
Seksi Dekomentasi : Zeny Wahid Al Wada
                                           
Seksi Konsumsi : Ratno Marsupi Sunarti ( Kord ), Agung Harmoko Ardia, Ikhsan Idola Kita Smeua, Bambang Wijanarko

Seksi Humas : Heri Suyanto Bahar Jufri (Kord), Adit Zulfikar Irama, Bagas Adi Nugroho Simatupang

Seksi Transportasi : Hasyim Kipuw Albawali

Pembantu umum : Semua Warga Desa Sumber Rejeki

Seksi Keamanan : Scurity Perumahan Desa Sumber Rejeki

XI. ANGGARAN/DANA

1. Dekorasi /Dokumentasi : Rp.100.000,-
2. Pembicara : Rp. 2.000.000,-
3. Konsumsi Panitia Dan Undangan : Rp. 3.000.000,-
4. Tenda : Rp. 300.000,-
5. Lain-lain : Rp. 2.000.000,-
Jumlah : Rp. 7.400.000,-
             
XII. SUMBER DANA

Dana yang akan kita gunakan bersumber dari :
1. Iuran Warga Desa Sumber Rejeki
2. Para Donatur
3. Kas Bid Kerohanian Karang Taruna dan Kas RT
4. Sponsor dari luar

XIII. PENUTUP

Demikian proposal kegiatan Menyambut Hari Besar Islam ini kami buat. Harapan kami dari lubuk hati yang paling dalam, semoga kegiatan yang kami selenggarakan ini bisa menambah motivasi dan inspirasi untuk kita semua untuk menjadi pribadi muslim yang lebih baik setiap waktu. Terutama semoga kegiatan peringatan Menyambut Hari Besar Islam ini bisa bermanfaat bagi warga sekitar perumahan desa Sumber Rejeki.

Akhirnya, hanya kepada Allah lah semua urusan ini kita sandarkan. Dan hanya kepada Allah jua lah kami semua memohon pertolongan. Semoga segala apa yang kita niatkan bisa dinilai sebagi ibadah bagi kita semua. Sehingga pada akhirnya kita semua bisa mendapatkan pertolongan dari Allah SWT di akhirat nantinya, Amiiin.

Panitia Maulid Nabi Muhammad SAW 1437 H

                   Ketua Panitia                                                                          Sekertaris


                   Edi Rumpoko                                                                     Hafid Naufal Hibatulloh

                                                                   Mengetahui
                                                                   Kepala Desa


                                                               Susilo Wibowo, SH


Nah teman-teman, itulah contoh proposal kegiatan Menyambut Hari Besar Islam yang bisa kami sampaikan kepada kalian semua. Semoga contoh proposal kegiatan Menyambut Hari Besar Islam di atas bisa menambah pemahaman kita semua dalam membuat proposal kegiatan Maulid Nabi. (Baca juga : Contoh Proposal Kegiatan Sekolah)

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Contoh Proposal Kegiatan Karang Taruna Menyambut Tahun Baru Islam